Advertise Box

Kisah Mistis dalam Kemasan Komedi Ki Kusumo akan membuat film berjudul '13 Cara Memanggil Setan'.

                    foto ilustrasi film
foto ilustrasi film
VIVAnews - Dunia gaib selalu menyimpan misteri dan kadang membuat kita penasaran. Maka tidak heran, tema-tema horor, mistis masih sering dijadikan inspirasi dalam sebuah karya fiksi sampai pada tayangan-tayangan televisi dan film layar lebar.

Setidaknya itulah hal yang dilakukan oleh salah seorang tokoh spiritual ternama, seperti Ki Kusumo. Ia menjadikan dunia 'alaming lelembut' atau dunia mistis sebagai wahana wisata pecinta film tanah air.

Setelah meluncurkan 'The Police Movie' yang menceritakan tentang kehidupan polisi dari sisi berbeda, penasehat spiritual ini kembali membuat film berjudul '13 Cara Memanggil Setan'.

Rencananya film bergenre horor dewasa itu akan memulai syuting perdana pada 5 November nanti.

Sutradara untuk film ini adalah Aliung Wong. Seorang sutradara asal Hong Kong. Alasan Ki Kusumo memilihnya adalah ia dinilai sukses membidani lahirnya 'The Police Movie' yang sempat mewarnai perfilman nasional.

"Saat membuat film 'The Police' saya berpikir, 'siapa orang Indonesia yang bisa bikin film action tapi lucu?' Tapi, saya tak punya bayangan hingga akhirnya mencarinya ke Hong Kong. Di sana saya melihat karya-karya  Aliung Wong," ujar Ki Kusumo saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta, belum lama ini.

Film '13 Cara Memanggil Setan' ini menceritakan kisah enam remaja, di antaranya tiga laki-laki dan tiga perempuan. Mereka menemukan kitab serat Jawa kuno berisi '13 Cara Memanggil Setan'. Akibat rasa ingin tahu yang tinggi dari tiga pasangan remaja tersebut, membuat mereka terjebak di dunia lain yang akhirnya berujung pada kematian.

Menurut Ki Kusumo, film '13 Cara Memanggil Setan' ini termasuk kategori action horor yang dikemas dengan kisah komedi. Ia berharap, jadwal tayang film ini bisa terlaksana di awal tahun 2011. Lalu, siapa saja artis yang terlibat dalam penggarapan film tersebut? Ki Kusumo mengatakan, syuting perdana pada 5 November nanti merupakan pengambilan gambar pendukung karena bintang-bintang utamanya masih dalam proses audisi. Baca juga: Cinta Segitiga Terheboh Para Seleb Dunia

+ Add Your Comment

Sponsored by